Gorontalo (ANTARA) - Faktor kelalaian pengendara sepeda motor dan mobil tercatat jadi penyebab utama terjadinya kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo.
Kepala Unit Penegakan Hukum (Kanit Gakum) Satuan Lalu Lintas Polres Bone Bolango Aipda Yunarto Rivai di Gorontalo, Selasa mengatakan sepanjang tahun 2023, kecelakaan lalu lintas yang terjadi di wilayah ini mencapai 50 kasus, dan rata-rata faktor penyebabnya adalah kelalaian pengemudi.
"Dari 50 kasus itu, 14 diantaranya menyebabkan orang meninggal dunia, 35 kasus mengalami luka-luka, dan satu kasus kerugian materiil," kata Aipda Yunarto Rivai.
Ia mengatakan dibandingkan dengan tahun 2022, kasus kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan orang meninggal dunia tercatat hanya 10 kasus, sisanya mengalami luka-luka.
Kategori yang termasuk dalam faktor kelalaian pengendara yang dimaksud yakni seperti dalam pengaruh alkohol dan mengantuk saat berkendara.
Sementara faktor lainnya, seperti jalan berlubang dan bergelombang yang dapat mempengaruhi tingkat konsentrasi pengendara saat berkendara.
Wilayah Kabupaten Bone Bolango sendiri memang tidak terdapat lokasi-lokasi yang dianggap sebagai zona black spot atau suatu segmen (sepanjang lebih kurang 500 meter) yang sering terjadi kecelakaan dengan angka ekivalensi kecelakaan (AEK)) 30 yang dihitung berdasar data kecelakaan selama dua tahun.
Ia mengatakan untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas khususnya yang disebabkan oleh kelalaian pengendara, Satuan Lantas Polres Bone Bolango secara rutin melaksanakan operasi-operasi lalu lintas sekaligus sosialisasi ke komunitas, pangkalan becak motor (bentor), ojek online hingga ke sekolah-sekolah.
"Kebanyakan kecelakaan lalu lintas yang terjadi di sini itu dialami oleh pengendara yang masih di bawah umur.
Olehnya itu kami rutin melakukan sosialisasi," kata Kanit Gakum.
Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Bone Bolango menyampaikan imbauan kepada seluruh masyarakat khususnya pengendara kendaraan untuk tetap tertib dalam berlalu lintas, guna menghindari terjadinya kecelakaan.
"Tertib berlalu lintas itu penting, dampaknya juga untuk keselamatan diri sendiri dan orang lain, terlebih saat berkendara," imbuhnya.
Faktor kelalaian penyebab utama kecelakaan lalu lintas di Bone Bolango
Selasa, 19 Desember 2023 18:59 WIB