Kabupaten Gorontalo (ANTARA) - Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Provinsi Gorontalo menggelar sosialisasi penggunaan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) di Universitas Muhammadiyah Gorontalo, Kabupaten Gorontalo, Sabtu.
Duta QRIS Provinsi Gorontalo Khalisah Rahmadina Hadju mengatakan, kegiatan itu merupakan salah satu upaya mendukung transformasi digital dalam sistem pembayaran.
"Seperti yang kita ketahui, saat ini kita masih dalam tahap transformasi dari pembayaran non-digital ke pembayaran digital," ucap dia.
Ia menjelaskan, Bank Indonesia menargetkan peningkatan volume dan frekuensi penggunaan QRIS.
Oleh karena itu, ia berharap para peserta kegiatan tersebut dapat membantu menyebarluaskan informasi itu kepada masyarakat yang belum mengetahui QRIS.
Menurut Khalisah pada era saat ini, peralihan dari pembayaran konvensional ke sistem digital yang lebih praktis dan efisien dirasa sangat penting.
Khalisah mengatakan, QRIS dapat mempermudah transaksi serta manfaat yang dapat diperoleh masyarakat, seperti kemudahan pembayaran tanpa uang tunai dan keamanan dalam bertransaksi.
Dengan adanya sosialisasi itu, diharapkan semakin banyak masyarakat yang memahami dan beralih menggunakan QRIS sebagai metode pembayaran sehari-hari, sejalan dengan upaya pemerintah dalam mendukung inklusi keuangan dan efisiensi sistem pembayaran di Indonesia.