Jakarta (ANTARA GORONTALO) - Sejumlah musisi merayakan Hari Musik Nasional yang jatuh pada hari ini, tanggal 9 Maret.
Melalui
akun Twitter-nya, penyanyi dan penulis lagu Glenn Freddly mengucap
"Selamat Hari Musik Nasional". Hal yang sama juga dicuitkan oleh vokalis
band Lyla, Indra Sinaga.
Sementara itu, penyanyi Vidi Aldiano
berterima kasih kepada penggemar atas dukungan terhadap karya-karyanya.
Sebaliknya, dukungan untuk mencipta karya musik datang dari gitaris band
Slank, Ridho Hafiedz.
Hari Musik Nasional tidak hanya dirayakan oleh pelaku industri musik,
namun juga selebriti lainnya, salah satuya host dan entrepreneur Iwet
Ramadhan.
"Selamat hari musik nasional, takkan bisa kita hiudp tanpa musik, jayalah selalu industri musik di Indonesia," cuit dia.
Ketua MPR RI Zulkifli Hasan dalam akun Twitter-nya juga memberi semangat agar terus berkarya.
"Selamat
Hari Musik Nasional. Musik mempersatukan bangsa, Lagu daerah adalah
kekayaan Indonesia. Ayo terus berkarya ! #HariMusikNasional," tulis dia.
Para
netizen juga ikut merayakan Hari Musik Nasional. "terimakasih kepada
para musisi telah bekerja keras untuk memberikan karya terbaiknya
#HariMusikNasional," kicau @Tesariskawati.
Ada pula @kahr_DnC yang mencuit: "Selamat hari musik nasional (9 Maret 2017). Make music not war. Music for unity."
Dari pantauan ANTARA News, ucapan Selamat Hari Musik Nasional merajai trending topic Indonesia pada Kamis pagi.
Penetapan
Hari Musik Nasional berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 10 Tahun 2013.
Hari Musik Nasional juga bertepatan dengan hari lahirnya pencipta lagu
kebangsaan Indonesia Raya, Wage Rudolf Soepratman.
Hari Musik Nasional: ucapan hingga harapan
Kamis, 9 Maret 2017 10:50 WIB