Kabupaten Bone Bolango (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone Bolango, Provinsi Gorontalo memperkuat dukungan bagi sektor pertanian dengan menyalurkan bantuan benih jagung hibrida, benih padi, serta cadangan pangan pemerintah (CPP) kepada petani dan masyarakat.
Bupati Bone Bolango Ismet Mile di Gorontalo, Jumat, bantuan tersebut menjadi wujud nyata komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan produktivitas pertanian dan menekan angka kemiskinan di wilayah tersebut.
"Bantuan yang diberikan bukan hanya sekadar program rutin, tetapi merupakan bagian dari janji politiknya kepada masyarakat Bone Bolango yang sebagian besar sebagai petani," ucap dia.
Janji tersebut, kata Ismet, telah dituangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) sebagai arah pembangunan daerah yang berpihak pada sektor pertanian.
"Rakyat Bone Bolango paling banyak adalah petani, jadi ini janji politik saya kepada rakyat dan telah dituangkan dalam RPJMD. Saya berusaha semaksimal mungkin untuk merealisasikannya, dan saya minta dukungan doa dari seluruh masyarakat," ucap dia.
Bupati mengingatkan para petani agar memanfaatkan bantuan tersebut secara optimal, sehingga dapat mendorong peningkatan hasil panen dan menurunkan tingkat kemiskinan di Bone Bolango.
Ia menjelaskan, bantuan benih jagung hibrida berjumlah 30 ribu kilogram tersebar di 15 kecamatan, bantuan benih padi berjumlah 3.544 kilogram tersebar di lima kecamatan, serta bantuan cadangan pangan pemerintah berjumlah 385 kepala keluarga masing-masing menerima 10 kilogram beras.
"Saya berharap kepada petani yang memanfaatkan bantuan ini agar dikelola dengan baik. Kita syukuri bersama, dan mudah-mudahan bisa menurunkan derajat kemiskinan," ujar Ismet.
Bupati berharap bantuan yang disalurkan mampu memperkuat ketahanan pangan daerah, meningkatkan produktivitas pertanian, serta memberikan dampak langsung terhadap kesejahteraan petani.
