Kabupaten Gorontalo (ANTARA) - Bupati Gorontalo, Provinsi Gorontalo, Nelson Pomalingo menyebutkan Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (PLUT-KUMKM) dapat meningkatkan kualitas kelembagaan dan kompetensi sumber daya manusia (SDM) di bidang koperasi dan UMKM.
"Pembangunan gedung terpadu ini dapat meningkatkan produksi dan produktivitas usaha," ucapnya di Gorontalo, Senin.
Menurut dia, kehadiran PLUT-KUMKM dapat meningkatkan akses dan jangkauan pemasaran produk koperasi dan UMKM serta akses koperasi dan UMKM pada berbagai sumber pendanaan yang tidak mengikat.
Selain akan memberikan manfaat bagi masyarakat khususnya pelaku UMKM, di dalam gedung Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi dan UMKM, masyarakat bisa memperoleh berbagai pelayanan, seperti konsultasi bisnis, pendampingan, pemberian fasilitas akses pembiayaan, serta akses pemasaran dan promosi.
Selain itu, masyarakat juga dapat memperoleh layanan pelatihan untuk meningkatkan kapasitas SDM.
Nelson berpesan kepada seluruh pihak terkait dan pihak kontraktor agar melaksanakan pekerjaan dengan baik, spesifikasi yang sesuai, tepat waktu, dan menghasilkan bangunan yang berkualitas.
"Saya meminta kepada pengawas untuk melakukan pengawasan dengan cermat, dan memberikan masukan jika terjadi kendala dalam pembangunan gedung ini," kata dia.
Bupati Gorontalo berharap gedung itu bisa bermanfaat, dan tuntas pembangunannya sesuai waktu yang telah ditetapkan, sehingga bisa segera dimanfaatkan di Kabupaten Gorontalo.
Nelson juga mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Koperasi dan UKM, yang telah mengalokasikan pembangunan gedung pusat layanan usaha terpadu di Kabupaten Gorontalo.
Bupati Gorontalo: PLUT tingkatkan kualitas SDM koperasi dan UMKM
Senin, 10 Juni 2024 11:27 WIB