Jakarta (ANTARA) - Inter Milan menjalin kerjasama dengan AC Milan membangun stadion baru. Nantinya, kedua kesebelasan dapat menggunakannya secara bergantian.
Rencana itu dikonfirmasi oleh presiden AC Milan dan direktur Inter Milan Antonelli pada Senin pagi waktu setempat.
"Kami akan membangun San Siro yang baru berdekatan dengan stadion yang lama, di area yang sama. Stadion akan dirombak dan akan dibangun konstruksi yang baru," kata Scaroni.
"Sangat benar, bahwa kami akan bersama-sama membangun (stadion)," kata Antonelli sebagaimana dikutip dari laman calciomercato.
Pembangun stadion baru itu akan memakan waktu selama tiga tahun.