Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo, Provinsi Gorontalo, menyalurkan bantuan cadangan pangan pemerintah (CPP) tahap dua bagi masyarakat di Kecamatan Telaga Biru dan Limboto Barat, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo.

Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo Roni Sampir di Gorontalo, Sabtu mengatakan penyaluran bantuan di Kecamatan Telaga Biru terdiri atas Desa Pantungo, Lupoyo, Ulapato A dan untuk Kecamatan Limboto Barat di Desa Daena, Huidu, dan Pone.

"Saya berharap melalui penyaluran bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat dalam mengatasi inflasi serta gizi," ujarnya.

Roni menjelaskan setiap keluarga penerima manfaat (KPM) akan memperoleh bantuan pangan jenis beras sebanyak 10 kg per bulan, selama tiga bulan terhitung mulai Mei, Juni hingga Juli 2023.

"Namun, yang utama itu adalah masyarakat penerima tetap fokus jalankan usaha, bantuan ini sebagai pemberi semangat. Oleh karena itu, patut disyukuri dan semoga bisa bermanfaat," ujarnya.

Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengatakan Kabupaten Gorontalo menjadi daerah terbanyak jumlah penerima, karena usulan yang dilakukan pemerintah desa sangat baik dan benar, sehingga di tingkat kabupaten pun pengusulan ke tingkat pusat terarah dan menerima atensi yang baik dari pemerintah pusat.

"Bantuan ini sementara, temporer atau hanya program cadangan, masyarakat tetap fokus jalankan usaha masing-masing. Masyarakat tani tetap jalankan aktivitasnya menanam, masyarakat tetap berkebun, manfaatkan lahan pekarangan dan sebagainya, tetap meningkatkan usaha demi peningkatan perekonomian keluarga," ujarnya.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2023