Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Libur Natal dimanfaatkan oleh warga Gorontalo untuk mengunjungi sejumlah tempat wisata seperti pantai Botutonuo, pantai Molotabu di Kabupaten Bone Bolango maupun desa wisata religius Bubohu, Bongo di Kabupaten Gorontalo, Jumat.
Pantauan ANTARA, warga Gorontalo mulai memadati pantai Bolihutuo dan Pantai Molotabu sejak siang hari karena ingin menyempatkan untuk berenang dan menikmati pemandangan matahari tenggelam saat sore hari.
Ilham(32), seorang warga Inengo, Kelurahan Botubarani, Kabupaten Bone Bolango yang datang ke pantai Botutonuo mengatakan, ingin memanfaatkan liburan natal untuk dapat berlibur dan bersantai bersama keluarga dengan menikmati suasana pantai.
"Saya datang bersama keluarga saya, mumpung libur kami sekeluarga berenang dan ingin menikmati indahnya matahari terbenam dari pantai ini, selain itu berwisata di sini juga murah meriah, tidak harus merogoh kocek yang dalam," kata Ilham.
Sementara itu, Dika (19), seorang warga Kota Gorontalo yang juga datang ke pantai Botutonuo mengatakan, memanfaatkan libur kuliahnya untuk sedikit bersantai dan menikmati pemandangan pantai dan berfoto-foto bersama teman kampusnya.
"Saya senang motret, oleh karena itu saat libur kuliah seperti saat ini, saya menyempatkan datang bersama teman-teman untuk memotret sembari menikmati pemandangan pantai dan laut, cukup ramai hari ini karena bertepatan dengan libur natal sehingga banyak yang berlibur ke tempat ini," ucap Dika.
Hasan Rahim, pengelola Desa wisata religius Bubohu Bongo, kabupaten Gorontalo mengatakan, sejak kamis (24/12) kemarin, pengunjung banyak berdatangan ke lokasi wisata tersebut karena bertepatan dengan libur Maulid Nabi dan Natal.