Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, meresmikan operasional listrik di wilayah Pulau Ponelo, terutama untuk membantu kegiatan masyarakat setempat, Minggu.
Gubernur mengatakan, pembangunan tiang "tower" transmisi listrik dari wilayah daratan ke kepulauan, merupakan program satu-satunya di Indonesia yang patut disyukuri masyarakat Ponelo Kepulauan.
Apalagi jaringan sepanjang 17,6 Kilo meter dengan 6 gardu distribusi ini, diharapkan mampu menjangkau kebutuhan listrik sebanyak 1.026 Kepala Keluarga (KK) di wilayah yang tidak lagi menikmati penerangan listrik ini sejak tahun 2012.
Gubernur mengakui, sejak Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di wilayah ini mati total akibat mengalami kerusakan parah, pemerintah provinsi dan kabupaten terus berupaya memenuhi kebutuhan penerangan di wilayah ini.
Mengingat sejak menjabat bupati terpilih kabupaten ini pada 2008-2011, hingga akhirnya terpilih sebagai gubernur, ia terus mendapatkan aspirasi tentang kebutuhan tersebut.
Sehingga, melalui APBD Provinsi Gorontalo tahun anggaran 2013, pemerintah membantu pemerintah kabupaten Gorontalo Utara untuk mewujudkan program listrik ke Pulau Ponelo, dengan total anggaran Rp2,2 Miliar dengan sistem dana sharing.
Ia berharap, masyarakat mampu memanfaatkan program penerangan listrik ini dan mampu menjaga seluruh instalasi khususnya kabel distribusi listrik ke rumah-rumah.
"Jika ada pohon yang menghalangi kabel-kabel penghubung ke rumah-rumah, maka masyarakat harus berinisiatif membersihkannya agar tidak merusak instalasi listrik yang sudah terpasang," ujar Gubernur.
Sementara itu, Wakil bupati (Wabup) Gorontalo Utara, Roni Imran mengaku sangat berterima kasih atas bantuan pemerintah provinsi ke wilayah tersebut.
"Berkat kegigihan pak gubernur, akhirnya masyarakat Ponelo bisa menikmati penerangan listrik," ujarnya.
Menurutnya, pemerintah kabupaten juga berkeinginan kuat untuk mewujudkan aspirasi masyarakat Ponelo, sehingga melalui APBD kabupaten tahun anggaran 2014, mengalokasikan anggaran untuk sharing pembangunan tiang transmisi listrik tersebut.
"Mengingat program pemasangan listrik gratis juga menjadi program prioritas pemerintah daerah selama lima tahun," ungkap Wabup.
Apalagi pemerintah provinsi ikut menyalurkan sambungan listrik gratis kepada 513 rumah tangga di wilayah ini, ditambah pemasangan secara swadaya oleh 303 rumah tangga.
Selain itu kata Wabup, pemerintah kabupaten akan menambah program bantuan sambungan listrik gratis kepada rumah tangga sasaran, sesuai program unggulan yang akan direalisasikan hingga tahun 2018 mendatang tersebar di 11 wilayah kecamatan.
Pada peresmian itu, hadir juga Direktur Jenderal (Dirjen) Pembinaan Ketenagalistrikan dan Program, Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Wakil bupati Gorontalo Utara dan Manajer Niaga PLN Suluttenggo.
Gubernur Resmikan Operasional Listrik Pulau Ponelo
Minggu, 7 September 2014 17:23 WIB