Bone Bolango, Gorontalo (ANTARA) - Bupati Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, Merlan S. Uloli memberikan 150 paket bahan kebutuhan pokok (sembako) bagi petugas kebersihan dan pramusaji di daerah itu.
"Paket sembako sebanyak 150 paket berisi beras, minyak goreng, dan gula pasir," kata Merlan Uloli di Gorontalo, Selasa.
Bupati mengatakan pembagian paket sembako tersebut sebagai bentuk rasa terima kasih, khususnya kepada para petugas kebersihan yang telah berhasil mengantarkan Bone Bolango meraih penghargaan Piala Adipura tahun 2023.
"Mudah-mudahan ini bisa membantu bapak dan ibu semua tenaga kebersihan juga pramusaji yang ada di rumah dinas Bandayo," ucap Merlan.
Bupati perempuan pertama di Kabupaten Bone Bolango itu pun berdoa bersama semua petugas kebersihan, pramusaji dan masyarakat agar selalu sehat menjalani ibadah puasa Ramadhan 1445 H.
"Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten, saya memohon maaf bila ada kesalahan dan kata-kata yang tidak enak didengar selama menjalankan tugas," katanya.
Ia mengatakan penghargaan Piala Adipura Tahun 2023 merupakan buah kerja keras berbagai pihak, baik itu masyarakat, petugas kebersihan, dan pihak-pihak yang terlibat secara sukarela.
Merlan menambahkan bahwa sebelumnya ia tidak menduga Kabupaten Bone Bolango akan mendapatkan penghargaan Piala Adipura tersebut.
"Ini sebenarnya di luar dugaan. Kami memang menggiatkan bersih-bersih lingkungan, karena saya meyakini, kebersihan merupakan sebagian dari iman," kata dia.
Bupati Bone Bolango serahkan paket sembako bagi petugas kebersihan
Rabu, 13 Maret 2024 7:20 WIB