Gorontalo (ANTARA) - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gorontalo Utara Provinsi Gorontalo Rina Polapa meminta konsep wisata alam terus dikembangkan.
"Kita punya potensi 78 desa pesisir dan 52 pulau yang sangat potensial menjadi destinasi wisata alam. Modal alam ini harus dapat dikelola dengan baik menjadi wisata alam paling diandalkan di Gorontalo. Potensi besar ini harus dapat membuat kita percaya diri untuk mengembangkan wisata yang dimiliki," kata Rina di Gorontalo, Senin.
Ditetapkannya Desa Bihe di Kecamatan Asparaga Kabupaten Gorontalo sebagai salah satu desa wisata terbaik 2024 dari Kemenparekraf/Baparekraf diharapkan memotivasi pemerintah daerah ini untuk mengembangkan wisata alam yang dimiliki.
"Kami (DPRD) berharap program pendampingan, bantuan infrastruktur pendukung serta jejaring pariwisata secara nasional dapat dilakukan optimal," katanya.
DPRD pun memastikan kata Rina pula, senantiasa mendukung kebijakan pemerintah daerah dalam pengalokasian anggaran untuk meningkatkan sarana dan prasarana pendukung dalam mengembangkan wisata alam.
Penjabat Bupati Gorontalo Utara Sila Botutihe mengatakan pihaknya melakukan langkah promosi melalui jejaring baik antar sesama pemerintah daerah di Gorontalo maupun dengan daerah tetangga dan nusantara.
"Kita menjalin komunikasi yang baik dengan berbagai kalangan untuk mengenalkan potensi wisata alam daerah ini. Sebab target utama dengan dimilikinya potensi wisata alam adalah bagaimana membuat wisatawan mau berkunjung dan lama tinggal menikmati keindahan alam kita. Mereka tinggal di sarana penginapan yang kita miliki, berbelanja dan turut mempromosikan ke tempat asal," kata Sila.***
DPRD Gorontalo Utara minta konsep wisata alam terus dikembangkan
Senin, 30 September 2024 21:56 WIB