Kabupaten Gorontalo (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, melakukan seleksi panitia pemungutan suara (PPS) untuk pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2024 di seluruh desa yang ada di daerah itu.
Ketua KPU Kabupaten Gorontalo Roy Hamrain di Gorontalo, Kamis mengatakan saat ini pihaknya tengah melakukan seleksi tahapan wawancara untuk PPS di desa.
"Untuk besok kita akan umumkan hasilnya," ucap Roy usai kegiatan sinergitas KPU bersama media di Kota Gorontalo.
Ia menjelaskan pada 26 Mei 2024 KPU Kabupaten Gorontalo akan melantik anggota PPS terpilih. Pelantikan seluruh PPS Kabupaten Gorontalo akan pusatkan di Kota Gorontalo.
"Hal ini dilakukan karena untuk pelantikan PPS kita membutuhkan tempat yang besar karena ada 615 orang," kata Roy.
Ketua KPU Kabupaten Gorontalo itu mengungkapkan sekitar 900 pelamar yang mengikuti wawancara untuk PPS. Ia juga mengungkapkan sempat menemui kendala untuk perekrutan di delapan desa.
"Kemarin ada kendala di desa-desa terpencil, ada untuk calon PPS tidak memenuhi kebutuhan, misalnya hanya satu sampai dengan dua orang , sedangkan kita target itu tiga orang tetapi karena ini di daerah terpencil peminatnya sulit," ungkap dia.
Dia juga mengatakan pihaknya akan segera memetakan tempat pemungutan suara (TPS) dan jumlahnya akan berkurang dari pemilu 2024.
"Akan ada gabungan TPS untuk memaksimalkan perampingan TPS di Kabupaten Gorontalo," kata Roy.