Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Dua perupa lintas generasi di Provinsi Gorontalo, Fandhy Rais dan Pipin Idris, akan menggelar pameran seni rupa bersama yang bertajuk "On Paper" di Raden Baruadi Gallery.
Kedua tokoh merupakan anggota perupa di Gorontalo. Mereka nantinya akan menuangkan garis, warna dan ekspresi di atas kertas secara bersama.
Penyelenggara pameran Hairudin Ali, Selasa, mengatakan kegiatan itu akan dimulai 21-30 November. Kegiatan itu juga akan diramaikan dengan sejumlah kegiatan, seperti diskusi seni rupa, sketsa bersama.
"Selain itu ada juga workshop `water color`, workshop conte hingga respon puitik karya seni,? katanya.
Ia menjelaskan, dua tokoh seni tersebut memilih kertas karena bahan itu lebih dahulu hadir sebelum maraknya kanvas sebagai media lukis. Kertas juga saat ini masih banyak digemari dalam penciptaan karya seni.
Sementara itu, perupa lainnya Fandhy Rais, dijelaskan Hairudin adalah perupa otodidak dari generasi lebih senior. Dia telah mengikuti berbagai pameran di dalam dan luar Gorontalo.
"Kali ini Fandhy Rais akan akan tampil dengan karya-karya car air di atas kertas dengan berbagai obyek juga tema," katanya lagi.
Karya yang ia maksud adalah objek Danau Limboto, alam lingkungan, hewan, tokoh, dan benda, juga aktivitas setiap hari.
Sedangkan Pipin Idris adalah alumni Jurusan Seni Rupa di Universitas Negeri Gorontalo (UNG). Ia juga peruma muda yang juga dikenal serba bisa. Karyanya tidak sebatas diatas kanvas, namun juga mencakup patung, terutama ukiran kayu.
"Kali ini Pipin akan tampil dengan objek potret, aktivitas nelayan, abstrak dengan mengandalkan bubuk conte diatas kertas," ujarnya.
Dua Perupa Gorontalo Gelar Pameran Seni Rupa
Selasa, 21 November 2017 16:39 WIB