Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Bupati Gorontalo David Bobihoe menerima penghargaan Satyalencana Wira Karya dari Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono.
Tanda kehormatan di bidang kependudukan dan Keluarga Berencana itu diserahkan oleh Wakil Presiden RI Boediono di acara puncak peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-XXI di Kota Surabaya, Jawa Timur, Sabtu.
David berharap penghargaan tersebut bisa memotivasi dirinya untuk meningkatkan kinerjanya sebagai kepala daerah dan aparatur pemerintahan.
Prestasi bupati tersebut disambut gembira oleh Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim yang turut hadir dalam kegiatan tersebut.
Menurut Wagub, penghargaan yang diraih bupati merupakan bukti pengakuan pemerintah pusat akan kontribusi David, dalam rangka mendukung dan mensukseskan program kependudukan dan keluarga berencana.
Penghargaan yang menurut dia bisa memotivasi pemda lain dan para kader serta penggiat PKK-KB di daerah.
"Tentu atas nama pemerintah provinsi kami ikut bangga atas diraihnya Satyalencana Wira Karya oleh pak Bupati. Ini jadi kebanggan daerah," tambahnya.
Sebagai daerah dengan luas wilayah dan jumlah penduduk terbesar di Gorontalo, Wagub berharap intervensi program yang baik dan benar dari Pemda Gorontalo dapat menekan masalah kependudukan.
Selain itu, kualitas keluarga bisa terus ditingkatkan seiring dengan berjalannya waktu.
Sejumlah kepala daerah lain dari Gorontalo juga menghadiri peringatan Harganas ke XXI.
Selain Wagub Idris Rahim, turut hadir pula Wakil Wali Kota Gorontalo Charles Budi Doku , Wakil Bupati Bone Bolango Kilat Wartabone serta Ketua Tim Penggerak PPK Provinsi Idah Syahidah.
Bupati Gorontalo Raih Satyalencana Wira Karya
Sabtu, 14 Juni 2014 20:54 WIB