Bone Bolango (ANTARA) - Tiga perpustakaan desa di wilayah Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, menerima bantuan sarana dan prasarana dari Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI melalui Program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS).
Bantuan itu diserahkan Plt Bupati Bone Bolango Merlan S Uloli kepada tiga perpustakaan desa penerima manfaat Program TPBIS yaitu Desa Boludawa, Desa Ayula Selatan, dan Desa Popodu.
"Kami sudah menerima bantuan perangkat perpustakaan dari Perpustakaan Nasional untuk tiga desa di Bone Bolango. Saya berharap sengaja penyerahannya disaksikan oleh kepala desa agar mereka turut mengawasi sekaligus menjaga," ucap Merlan di Gorontalo, Rabu.
Ia berpesan kepada penerima bantuan untuk memanfaatkan bantuan itu agar tidak terabaikan dan rusak. Bantuan itu, kata merlan, perlu dirawat dengan baik.
Sementara itu Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Bone Bolango Samsia Melu menyebutkan ketiga perpustakaan desa penerima bantuan yaitu Perpustakaan At Taufik Desa Ayula Selatan di Kecamatan Bulango Selatan, Perpustakaan Huyula Popodu Desa Popodu di Kecamatan Bulango Timur, dan Perpustakaan Cerdas Desaku di Desa Boludawa, Kecamatan Suwawa.
"Masing-masing perpustakaan desa tersebut mendapatkan bantuan berupa tiga perangkat komputer bersama printer scan, satu server, dua rak buku, dan 150 judul buku 300 eksemplar, dan satu unit televisi 43 inci," ucap Samsia.
Program TPBIS, kata dia, adalah salah satu program prioritas nasional yang bertujuan memperkuat peran dan fungsi perpustakaan melalui peningkatan kualitas layanan perpustakaan.
Ia menambahkan Program TPBIS dijalankan oleh Perpusnas dengan dukungan dari Bappenas sejak tahun 2018. Program tersebut merupakan pendekatan pelayanan perpustakaan yang berkomitmen meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat pengguna perpustakaan di seluruh provinsi di Indonesia.
Tiga perpustakaan desa di Bone Bolango terima bantuan Program TPBIS
Rabu, 15 November 2023 15:01 WIB