Gorontalo, (Antaranews Gorontalo) - Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, berhasil meraih penghargaan Piala Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Alam (DLH-SDA) Kabupaten Gorontalo, Syaiful Kiraman, Kamis, mengatakan keberhasilan raihan Adipura merupakan usaha bersama dari berbagai pihak di daerah itu.
"Ini merupakan keberhasilan bersama yang melibatkan berbagai komponen, seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta keterlibatan masyarakat yang dipimpin oleh Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo," ujarnya.
Ia mengungkapkan jika keberhasilan itu dapat diraih dengan adanya perencanaan dan upaya kegiatan penataan lingkungan seperti yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).
"Kita melakukan berbagai penataan lingkungan dengan baik dan kolaborasi antara Pemerintah Daerah yaitu OPD terkait, kecamatan dan keluarahan serta satuan kerja lainnya," kata dia, lagi.
Selain itu kata Syaiful, dukungan dari pihak sekolah dan masyarakat juga sangat penting atas capaian Adipura tersebut.
"Untuk penyerahan Piala Adipura direncanakan pada pekan depan oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla di Jakarta," pungkasnya.
Kabupaten Gorontalo Raih Piala Adipura
Kamis, 10 Januari 2019 22:17 WIB